Minggu, 03 November 2013

Penggunaan Gadget di Kalangan Remaja (Cindy Clara - 705130055).

Jenis-jenis Gadget
Di masa ini, kehidupan para remaja tidak terlepas dari penggunaan gadget. Menurut Oxford Dictionaries (n.d.), definisi gadget adalah “a small mechanical device or tool, especially an ingenious or novel one”. Berdasarkan definisi tersebut, terdapat beberapa jenis gadget yang umumnya digunakan oleh para remaja, antara lain (a) smartphone, (b) laptop, dan (c) komputer tablet.
Smartphone adalah jenis telepon seluler yang dapat mengoperasikan berbagai fungsi dan aplikasi seperti pada komputer. Pada umumnya, smartphone memiliki layar yang cukup lebar (Oxford Dictionaries, n.d.). Blackberry, iPhone, dan Samsung merupakan tiga merek smartphone yang berkembang saat ini.
  Laptop adalah “komputer pribadi yg [sic] agak kecil, yg [sic] dapat dibawa-bawa dan dapat ditempatkan di pangkuan pengguna, terdiri atas satu perangkat yg [sic] mencakupi papan tombol, layar tampilan, mikroprosesor, biasanya dilengkapi dng [sic] baterai yg [sic] dapat diisi ulang” (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008, h. 790).
Komputer tablet merupakan jenis komputer yang dilengkapi dengan layar sentuh sehingga tidak menggunakan mouse atau keyboard dalam pengoperasiannya (Oxford Dictionaries, n.d.). iPad dan Samsung Galaxy Tab merupakan contoh produk komputer tablet yang umumnya digunakan oleh para remaja.

Dampak Positif Gadget bagi Para Remaja
Penggunaan gadget memiliki beberapa dampak positif bagi kehidupan para remaja. Gadget dapat memudahkan para remaja untuk menjalin komunikasi dengan keluarga maupun teman-temannya tanpa terbatas oleh ruang dan waktu. Hal itu disebabkan oleh tersedianya fasilitas telepon atau akses internet yang dapat digunakan untuk chatting maupun membuka jejaring sosial pada gadget.
Gadget juga dapat berperan sebagai media informasi. Dengan tersedianya akses internet pada gadget memungkinkan para remaja untuk memperoleh berbagai informasi yang dibutuhkannya. Selain akses internet, berbagai fitur seperti permainan, kamera, dan pemutar musik pun dapat menjadi media hiburan bagi para remaja. Dikatakan sebagai media hiburan karena fitur-fitur tersebut dapat digunakan untuk melepas kepenatan.

Dampak Negatif Gadget bagi Para Remaja
Selain memberikan dampak positif, penggunaan gadget juga memberikan dampak negatif bagi kehidupan para remaja. Dampak negatif tersebut dapat dilihat dari segi kesehatan, sosial, maupun ekonomi. Dari segi kesehatan, radiasi yang dipancarkan oleh gadget dapat menyebabkan kerusakan mata dan ketulian, serta meningkatkan risiko penyakit kanker (Nurdiani, 2013).
Sementara itu, dari segi sosial, penggunaan gadget menyebabkan para remaja menjadi kurang bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. Hal ini dikarenakan para remaja terlalu asyik saat menggunakan gadget-nya sehingga tidak memedulikan orang lain yang ada di sekitarnya. Terlalu asyik dengan gadget juga menyebabkan para remaja menjadi malas untuk belajar karena seluruh waktunya hanya difokuskan bagi gadget.
Dampak negatif penggunaan gadget dari segi ekonomi adalah berkembangnya konsumerisme di kalangan remaja. Hal ini disebabkan oleh keinginan para remaja untuk terus membeli gadget terbaru dalam rangka mengikuti perkembangan. Selain itu, para remaja juga menjadi lebih boros untuk biaya operasional gadget. Biaya operasional tersebut mencakup pembelian pulsa, biaya menyervis, dan pembelian aksesoris untuk gadget (Oktaviani, 2011).

Upaya untuk Mencegah Dampak Negatif Gadget
Terdapat tiga upaya untuk mencegah dampak negatif dari penggunaan gadget yang telah disebutkan di atas. Pertama, para remaja harus membatasi penggunaan gadget. Hal tersebut merupakan upaya untuk mencegah radiasi yang dipancarkan oleh gadget serta untuk menghindari perilaku malas belajar.
Kedua, para remaja harus tetap dapat peka dengan keadaan di sekelilingnya walaupun sedang menggunakan gadget. Hal tersebut agar para remaja tetap dapat bersosialisasi dengan baik dengan orang-orang yang ada di sekelilingnya. Ketiga, para remaja harus memiliki prinsip untuk tidak terus menerus terpengaruh dengan perkembangan gadget yang ada. Dengan demikian, para remaja akan terhindar dari perilaku konsumtif akibat gadget.


Daftar Pustaka

Departemen Pendidikan Nasional. (2008). Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa (edisi keempat). Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Nurdiani, D. (2013, Maret). Pengaruh perkembangan gadget terhadap remaja. Diunduh dari http://webdyaniz.blogspot.com/2013/03/pengaruh-perkembangan-gadget-terhadap.html
Oktaviani, F. (2011, 27 Desember). Pengaruh konsumerisme gadget di kalangan remaja. Diunduh dari http://felisiaoktaviani.blogspot.com/2011/12/pengaruh-konsumerisme-gadget-dikalangan.html
Oxford Dictionaries. (n.d.). Definition of gadget in English. Retrieved from http://www.oxforddictionaries.com/definition/american_english/gadget?q=gadget
Oxford Dictionaries. (n.d.). Definition of smartphone in English. Retrieved from http://www.oxforddictionaries.com/definition/american_english/smartphone?q=smartphone
Oxford Dictionaries. (n.d.). Definition of tablet in English. Retrieved from http://www.oxforddictionaries.com/definition/american_english/tablet?q=tablet
 
1 November 2013

1 komentar:

  1. artikelnya bagus kak, TIPS AGAR SMARTPHONE AMAN DARI HACK
    http://indonugraha.blogspot.co.id/2016/02/tips-agar-smartphone-aman.html

    BalasHapus