Rabu, 13 November 2013

Ingin Mendapatkan Tubuh Ideal? Menyiksa gak yaaa? (Dini Rachmalia)



Siapa sih yang gak pengen punya badan yang ideal tapi tetap bisa makan sesuka hati?  Semua orang pasti menginginkannya kaaan?? terutama bagi kaum wanita,Penampilan fisik adalah hal paling utama yang paling diperhatikan.  Keinginan memiliki tubuh yang ideal ini lah yang membuat para wanita melakukan berbagai cara agar tubuhnya bisa seperti yang ia inginkan. Namun, dalam memenuhi keinginannya banyak sekali yang menggunakan cara diet yang tidak sehat yang berujung menjadi gangguan makan. Kali saya akan membahas tentang bullimia nervosa, hayoo siapa yang belum tau tentang gangguan makan yang satu ini?
Jadi, bullimia nervosa itu adalah gangguan makan yang ditandai dengan nafsu makan yang sangat besar tanpa bisa dikendalikan namun setelah itu diikuti dengan dimuntahkannya seluruh makanan yang ia makan dengan disertai perasaan bersalah karena telah makan banyak dan menyalahkan dirinya sendiri. Penderita bullimia adalah orang yang sudah memiliki berat badan yang ideal, terlihat sangat perfeksionis namun memiliki kepercayaan diri yang rendah. mereka tidak puas akan tubuh yang ia telah miliki saat ini, sehingga mereka biasanya sangat takut bila melihat timbangan berat badan mereka bergeser ke kanan artinya berat badan mereka bertambah. Jika hal itu terjadi pasti penderita ini menggunakan obat pencahar atau memasukan jarinya ke mulut agar makanan yang telah ia makan bisa dikeluarkan kembali.
Mau tau gak gejala-gejala penderita bullimia nervosa itu kaya apa??
1.    Memiliki tubuh yang Ideal
2.     Penderita biasanya tidak memiliki kontrol makan sehingga ia makan dalam jumlah yang berlebihan
3.    Setelah makan, penderita melakukan perangsangan agar muntah atau menggunakan obat pencahar perut
4.    Sering menghilang ke kamar mandi jika selesai makan
5.    Bersikap penuh rahasia
6.    Cenderung depresi atau menyalahkan diri sendiri jika ia telah makan banyak
Buat kalian para cewek... buat apa sih punya tubuh ideal tapi gak sehat? Menyikasa diri sendiri loh.... so, sebelum melakukan sesuatu dipikirkan dulu ya guys resiko dan konsekuensinya.... 
6 November 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar