Kamis, 08 November 2012

The choice of healthy life is yours :) (Catherine Prana)


     Kanker payudara merupakan kanker yang juga menjadi momok bagi kaum perempuan… Sama seperti pembahasan sebelumnya mengenai kanker serviks, kanker payudara ini dapat disebabkan oleh banyak hal… Pada tahap awal, terjadi suatu perubahan dalam bahan genetik sel yang memancing sel menjadi ganas…Perubahan dalam bahan genetik sel ini disebabkan oleh suatu agen yang disebut karsinogen, yang bisa berupa bahan kimia, virus, radiasi (penyinaran) atau sinar matahari… Kanker payudara dapat ditanggulangi dengan mastektomi atau pengangkatan payudara.. Menurut film yang ditayangkan pada kuliah hari ini, pengangkatan sebaiknya dilakukan bersamaan dengan rekonstruksi payudara baru.. Rekonstruksi dilakukan dengan menggunakan jaringan di tubuh mereka sendiri, yaitu lapisan kulit dan lemak yang berada di daerah perut kemudian dipindahkan ke bagian payudara..
     Jika seorang perempuan harus mengalami mastektomi, ia dapat mengalami dampak lainnya yang berkelanjutan setelah operasi pengangkatan payudara tersebut, seperti dampak psikologis… Dampak psikologis yang mungkin terjadi adalah perasaan rendah diri karena tidak memiliki payudara.. Payudara bagi seorang perempuan adalah aset berharga, identitas yang menunjukkan bahwa mereka adalah kaum perempuan.. Bayangkan jika seorang perempuan tidak memiliki payudara karena pengangkatan yang dilakukan, betapa stres mereka menghadapi hal tersebut.. Bahkan mereka yang melakukan rekonstruksi ulang payudara mereka pun, tetap mengalami suatu perasaan rendah diri karena payudara yang mereka miliki tidaklah alami..
     Kalau melihat tayangan film hari ini mengenai mastectomy, yang terlintas dalam benak saya adalah sehat itu mahal.. mahal sekali.. Mereka yang menjalani mastectomy harus mengalami hal-hal tidak menyenangkan, operasi mastectomy yang menghabiskan uang banyak, dampak-dampak yang menyertainya setelah mastectomy dilakukan.. Apa yang dapat dilakukan supaya kita terhindar dari penyakit-penyakit tersebut? Sama seperti yang telah saya ulas ketika membahas kanker serviks, gaya hidup yang sehat sangat diperlukan, pola makan yang sehat di tengah godaan makanan yang begitu bervariatif, olahraga juga diperlukan supaya tubuh kita memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat…
    Pencegahan harus dimulai sedini mungkin, pencegahan dapat dilakukan ketika kita sadar bahwa begitu banyak penyakit di luar sana yang menghantui kita dan dapat sewaktu-waktu menimpa kita jika kita sama sekali tidak mempedulikan dan menjaga tubuh kita dengan baik… Usaha untuk membuat sesuatu yang tidak baik selalu lebih mudah dibandingkan dengan usaha untuk membuat sesuatu yang baik, sama seperti hidup sehat…  Untuk menjerumuskan diri kita pada penyakit yang ada sangatlah mudah, tetapi mempertahankan tubuh kita untuk tetap sehat adalah jauh lebih sulit untuk dilakukan.. Menahan diri untuk tidak makan junkfood atau makanan lain yang tidak sehat akan lebih susah dibanding makan semau hati dan perut kita, menggunakan waktu luang untuk berolahraga lebih sulit dibanding meluangkan waktu untuk jalan-jalan bagi sebagian orang.. Seperti quotes yang dikemukakan Mark Twain, The only way to keep your health is to eat what you don’t want, drink what you don’t like, and do what you’d rather not…. Diperlukan pengorbanan untuk mencapai sesuatu.. ingatlah quotes yang sering terlontar,  NO PAIN, NO GAIN! The choice of healthy life is yours J

5 November 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar