Kamis, 08 November 2012

Kanker Payudara yang Telah Merubah Kehidupan Seorang Wanita Super (Dini Puspita Ayati Sofyan)


     Kanker payudara adalah kanker pada jaringan payudara. Ini adalah jenis kanker paling umum yang diderita kaum wanita. Kaum pria juga dapat terserang kanker payudara, walaupun kemungkinannya lebih kecil. Kanker payudara dapat menghampiri tidak hanya pada yang memiliki riwayat keluarga penderita kanker saja, yang tidak memiliki riwayat keluarga penderita kanker pun juga dapat dihampiri oleh penyakit ini.

     Tahun 2010 adalah tahun dimana ibu saya divonis menderita kanker payudara stadium awal. Hal tersebut bermula ketika ibu saya menemukan sebuah benjolan tidak normal pada payudara kanannya. Awalnya ibu saya takut untuk memeriksakannya ke dokter, namun ketika ayah saya membujuk, ibu saya akhirnya mau untuk memeriksakan benjolan tidak normal tersebut ke dokter. Awalnya dokter tidak langsung mengatakan bahwa ibu saya dipastikan mengidap kanker payudara. Pada awalnya, dokter meminta ibu saya melakukan berbagai tes dan dari berbagai hasil tes tersebut dokter pun masih mengatakan bahwa benjolan tersebut adalah tumor, belum dapat dipastikan apakah tumor tersebut adalah tumor jinak atau tumor ganas (kanker). Untuk memastikan apakah tumor tersebut adalah tumor jinak atau tumor ganas, dokter menyarankan agar ibu saya dioperasi dan dari hasil operasi tersebut dapat diketahui apakah tumor tersebut adalah tumor jinak atau tumor ganas. Dan dari hasil operasi itulah ibu saya akhirnya dipastikan mengidap kanker payudara.

     Pada saat itu saya masih tidak mempercayai bahwa ibu saya mengidap kanker payudara. Saya hanyalah orang awam yang tidak terlalu mengetahui tentang penyakit tersebut pada awalnya. Yang saya tahu hanyalah kanker adalah suatu penyakit yang berbahaya yang dapat mengambil nyawa individu yang mengidap penyakit tersebut cepat atau lambat. Mendengar hal tersebut, rasanya seperti ada sesuatu yang menghantam saya seolah-olah mengatakan bahwa tidak lama lagi saya akan kehilangan seorang wanita super di dalam hidup saya.

     Namun dokter mengatakan bahwa ibu saya masih ada kemungkinan besar untuk sembuh dari penyakitnya tersebut dengan berbagai pengobatan yang dilakukan dan menghindari berbagai makanan yang dapat memicu timbulnya kanker seperti daging hewan, susu, buah-buahan musiman, dan berbagai macam makanan pengawet. Kehidupan ibu saya pun berubah drastis pada saat itu. Ibu saya terpaksa harus menjadi vegetarian agar ibu saya dapat sembuh kembali.

     Sedih rasanya ketika mendengar ibu saya sempat pasrah akan apa yang terjadi pada dirinya. Sedih rasanya ketika melihat ibu saya tidak dapat mengkonsumsi makanan enak yang selalu ibu saya sendiri pun yang membuatkannya untuk kami. Sedih rasanya melihat ibu saya hanya dapat melihat kami makan makanan yang biasanya dapat ia makan bersama kami dahulu sebelum ibu saya sakit. Sedih rasanya ketika melihat ibu saya tidak dapat mencicipi kue ulang tahun yang selalu ada setiap salah satu anggota keluarga kami ulang tahun karena kue ulang tahun tersebut mengandung susu yang tidak boleh dikonsumsi oleh ibu saya. Sedih rasanya melihat ibu saya tidak dapat menggunakan tangan kanannya sepenuhnya karena bekas jahitan ketika ibu saya dioperasi. Karena rasa kasihan saya dan keluarga saya itulah terkadang kami memberikan sedikit makanan-makanan yang dilarang dikonsumsi oleh ibu saya kepada ibu saya walaupun hanya satu sendok makan saja.

     Dua tahun berlalu. Meskipun ibu saya masih belum sembuh dari penyakitnya, namun dokter mengatakan sudah banyak perubahan ke arah positif yang membuktikan bahwa kesehatan ibu saya semakin membaik. Tetapi meskipun demikian, pantangan makanan masih tetap terus tidak boleh dikonsumsi oleh ibu saya. Tetapi saya bersyukur, ibu saya memiliki keinginan yang kuat untuk sembuh demi keluarganya dan ibu saya terlihat tidak terbebani menjauhi pantangan-pantangan tersebut.

     Cerita di atas adalah pengalaman saya dan masih saya rasakan hingga saat ini. Ada suatu hal yang dapat kita ambil pelajaran berharga dari cerita saya ini. Hal tersebut adalah tidak ada salahnya kita mencoba mengecek payudara kita apakah ada suatu benjolan yang tidak normal di payudara kita atau tidak. Karena penanganan dini pada kanker payudara membuat penderita kanker payudara dapat lebih cepat ditangani dan memiliki kemungkinan untuk sembuh yang cukup besar.

     Semoga lekas sembuh dari penyakit tersebut, Ibu…

5 November 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar