Jumat, 29 Maret 2013

Social History Untuk Mendapatkan Informasi (Anastasia Permata Salatang)


Rangkaian informasi yang ingin didapatkan dari klien mulai dari masa kanak-kanak hingga kondisi saat ini (termasuk masalah-masalah yang ada selama hidup) merupakan bagian dari riwayat sosial. Informasi bisa didapatkan dengan dua cara yaitu secara lisan dan secara tertulis. Informasi yang didapatkan secara lisan memiliki keuntungan seperti mendapatkan informasi yang lebih jelas dan lebih terbuka untuk mengungkapkan informasi dibandingkan dengan mendapatkan informasi secara tertulis. Dalam riwayat sosial terdapat beberapa area yang dapat dipertimbangkan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Sejarah keluarga, membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan area yang lainya, melalui sejarah keluarga dapat diketahui tentang gambaran sketsa keluarga dan dapat mengetahui gangguan psikologis yang menurun. Penggunaan genogram atau pohon keluarga dapat mempermudah penjelasan tentang silsilah keluarga. Sejarah pendidikan, dalam pendidikan terjadi pembentukan diri seseorang, baik melalui sekolah formal dan sekolah informal. Karena seseorang lebih banyak menghabiskan waktunya di sekolah dibandingkan di rumah. Sejarah pekerjaan, tidak semua orang memiliki pekerjaan yang tetap sehingga lebih baik bertanya tentang kegiatan sehari-harinya agar tidak menyakiti perasaan klien.
Riwayat pernikahan, mempelajari tentang relasi yang menurut klien penting. Hati-hati saat bertanya tentang status pernikahan seseorang, karena itu bukan merupakan sesuatu hal yang mudah untuk di jawab. Setiap orang memiliki waktu untuk bersantai dari kepenatan sehari-hari, karena hidup itu harus seimbang antara pekerjaan dan waktu luang. Tetapi hal ini akan berbeda dengan seseorang yang memiliki kepribadian tipe A, karena seseorang dengan kepribadian tipe A lebih sulit untuk menikmati waktu bersantai terkadang pekerjaan diikutsertakan dalam kegiatan waktu luangnya. Seksual merupakan hal yang sensitif dan sulit untuk di jawab, konflik yang bersumber dari masalah seksual sangat banyak, salah satunya konflik keluarga yang dapat mempengaruhi hubungan seksual.

Obat-obatan dan riwayat penyakit yang dialami klien sangat diperlukan dalam memperoleh informasi sehinga lebih baik saat bertemu dengan pewawancara, klien membawakan obat-obatan yang pernah dikonsumsinya. Dalam psikoterapi sangat penting untuk mengetahui kasus terdahulu yang pernah dialami oleh klien, sehingga memudahkan proses diagnosis dan memperkecil bias terhadap kesalahan diagnosis. Hal penting yang perlu diketahui yaitu tentang masalah hukum, apakah klien pernah terlibat dalam kasus hukum dan mengetahui bagaimana pandangan klien tantang hukum. Seseorang yang pernah mengkonsumsi alkolhol, minimal akan menunjukkan perilaku alkoholnya saat berbicara dengan orang lain.

27 Maret 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar