Rabu, 27 Maret 2013

Penggunaan Alat Kontrasepsi (Winda Kwan)


Sekarang ini penduduk muda dunia semakin berkurang terutama di negara-negara berkembang. Perbandingan kelahiran anak-anak dengan generasi orangtua semakin memiliki jarak yang jauh dikarenakan kegunaan alat-alat kontrasepsi oleh masyarakat sekarang ini. Dimasa awal alat-alat kontrasepsi kebanyakan digunakan oleh pasangan yang sudah memiliki anak, mereka menggunakan kotrasepsi supaya mengatur kelahiran anak tidak terlalu dekat sehingga menggangu kesehatan ibu ataupun alat kontrasepsi paling banyak digunakan oleh pasangan yang sudah tidak menginginkan anak lagi karena sudah memiliki 2 anak atau lebih.
Namun di zaman sekarang alat kontrasepsi memiliki pergantian fungsi, sekarang ini kebanyakan pasangan yang menggunakan alat kontrasepsi adalah pasangan yang sudah menikah tetapi belum menginginkan anak dikarenakan persyaratan kerja, bahkan di beberapa negara berkembang mereka menggunakan alat kontrasepsi karena tidak menginginkan anak. Oleh karena itu, di negara seperti Jepang dan Singapura pemerintah membiayai kebutuhan anak pertama bagi seluruh penduduknya, peraturan tersebut muncul karena kecilnya jumlah kelahiran di negara-negara tersebut.

Penggunaan alat kontrasepsi di Indonesia sudah semakin mengalami peningkatan. Pada awal kemunculan alat kontrasepsi terutama jenis kondom yang dijual secara bebas di toko-toko di Indonesia mengalami banyak pro dan kontra karena ada beberapa pihak yang berpikir bahwa jika kondom dijual secara bebas berarti pemerintah mendukung gaya hidup seks bebas. Penggunaan alat kontrasepsi sebaiknya digunakan dengan sebijaksana mungkin, tidak ada sesuatu yang tidak memiliki efek samping negatif. Bagi mereka yang belum menikah sebaiknya menunggu hingga waktunya baru berhubungan seks, terutama bagi perempuan jaga diri baik-baik tidak ada alat kontrasepsi yang sepenuhnya aman bisa saja terjadi kejadian-kejadian yang tidak diinginkan.

Bagi mereka yang sudah menikah dan menggunakan alat kontrasepsi di awal pernikahan sebaiknya berpikirlah matang-matang karena usia reproduksi wanita memiliki batas wanita lebih mudah mengandung pada usia 20an hingga awal 30 jika anda terus menunda maka akan kemungkinan akan susah memiliki anak nantinya karena hormon-hormon reproduksi sudah mulai berkurang pada usia 30an dan jika anda menggunakan alat-alat kontrasepsi berupa zat-zat kimia yang dimasukkan ketubuh seperti suntik, implen, hormon patch ataupun pil dapat menganggu kerja hormon dalam tubuh sehingga ketika berhenti digunakan butuh beberapa waktu hingga hormon bekerja seperti semula yang berarti jika anda berhenti menggunakan alat kontrasepsi anda tidak dapat segera hamil.

Anak merupakan buah hati dalam keluarga maka hargailah bagaimanapun anak anda. Bukan berarti karena anak merupakan buah hati maka anda melahirkan banyak anak semakin baik. Diskusikan berapa anak yang mampu anda besarkan dengan penuh cinta dilihat dari kondisi ekonomi anda jangan menjadikan anak anda sebagai beban nantinya. Bagi mereka yang tidak memiliki anak dapat mengadopsi anak walaupun di Indonesia untuk mengadopsi anak tanpa memiliki pasangan sangatlah susah masalah hukumnya.
So guys, dalam memiliki anak sebaiknya direncanakan dengan matang terlebih dahulu atau sebaiknya mengikuti program KB jika masih merasa bingung dan tentu saja gunakan alat kontrasepsi sebijak-bijaknya. Terima kasih telah membaca, semoga informasi yang saya bagikan dapat bermanfaat bagi anda ^^.

26 Maret 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar