Minggu, 16 September 2012
Orangtua yang Lupa Jika Anaknya Sudah Beranjak Dewasa (Azalia Febiyanti)
Banyak orangtua yang terkadang lupa jika anaknya sudah mulai beranjak dewasa. Ketika saya mendengar hal itu, saya teringat seorang anak yang masih sangat diatur oleh orangtuanya. Seorang anak itu adalah sepupu saya. Dia sekarang sudah SMA kelas 3. Dia adalah seorang laki-laki. Pada saat dia masih SMP, orangtuanya, terutama ibunya melarang dia untuk main basket dengan alasan nanti anaknya menjadi hitam, lalu anak ini pun dilarang makan banyak dengan membatasi porsi makannya dan melarangnya menambah makanan, si anak ini pun tidak bisa berenang-- belum lama ini ia baru diijinkan untuk les berenang. banyak hal yang dilarang oleh orangtuanya, terutama ibunya. Hingga pada akhirnya sang ibu tidak pernah tahu jika anaknya pandai bernyanyi, padahal dulu jika si anak bernyanyi di rumah seringkali dimarahi atau disuruh berhenti. Sekarang ibunya baru menyadari jika si anak memiliki talenta bernyanyi.
Sayang sekali jika menjadi orangtua banyak melarang mungkin dengan maksud baik, tapi malah memendam bakat dan talenta dari si anak. Anak menjadi kurang mampu bersosialisasi dengan teman-temannya karena terlalu banyak dilarang. Anak juga menjadi kurang percaya diri untuk menunjukkan jati diri sesungguhnya karena selalu dilarang ini dan itu.
10 September 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar