Jumat, 21 September 2012

Cara Membina Rapport yang baik dan Membangun Empati dengan Klien (Jessica Yohana)


Wawancara merupakan suatu teknik pengumpulan data yang melibatkan proses tanya jawab antara dua orang atau lebih unyuk mencari informasi kepada narasumber di bidangnya  Hal-hal yang harus dikuasai dalam wawancara antara lain membina rapport yang baik serta memiliki rasa empati. Sebagai seorang psikolog (pewawancara), sangatlah penting untuk membina rapport serta empati selama proses wawancara demi membangun hubungan pribadi antara pewawancara dengan klien, sehingga klien merasa nyaman dan mau untuk memberikan informasi yang akurat dan sesuai dengan harapan.
Cara untuk membina rapport antara lain :
·       Situasi dan tempat selama proses wawancara harus dibuat senyaman mungkin. Antara lain suhu ruangan, posisi dan tempat duduk klien,, wangi dan kebersihan ruangan, dsb.
·       Pewawancara harus mempersiapkan terlebih dahulu pertanyaan-pertanyaan yang sesuai dengan topik yang ingin disampaikan kepada klien.
·       Sebelum melakukan proses wawancara, lebih baik diawali dengan percakapan-percakapan ringan, seperti menanyakan kabar, menanyakan kegiatan-kegiatan yang dilakukan, dsb.
·       Memberikan senyuman dan raut wajah yang wajar kepada klien atau sedikit humor jika diperlukan selama proses wawancara.
Rasa empati sangatlah dibutuhkan dalam proses wawancara, rasa empati yang dimaksud adalah kemampuan pewawancara/konselor untuk merasakan apa yang dirasakan klien. Cara untuk membangun rasa empati antara lain :
* Menjadi pendengar yang baik selama klien sedang menceritakan permasalahan yang sedang dialami atau menjawab pertanyaan yang sedang diajukan.
* Berusaha untuk merasakan apa yang dirasakan klien. Dengan berusaha menempatkan posisi yang dirasakan oleh klienr, maka pewawancara akan dapat memberi kenyamanan kepada klien dan klien pun akan leluasa memberikan atau mencurahkan isi hatinya.
Jika pewawancara memiliki rasa empati, kemungkinan kecil untuk tidak memootong pembicaraan klien.

19 September 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar