Mata Kuliah di fakultas psikologi ada yang bernama Teknik Wawancara. Apa yang dimaksud Teknik wawancara? Kenapa wawancara menggunakan tehnik? Seperti apa teknik yang dimaksud? Sebelumnya kita harus mengetahui apa pengertian wawancara. Menurut Ivey, Ivey, & Zalaquet (2010) bahwa wawancara adalah sebuah proses paling dasar untuk mengumpulkan informasi. Wawancara digunakan saat interview, kehidupan sehari-hari dan mengambil data dari pasien oleh psikolog maupun dokter.
Wawancara memang dapat digunakan di kehidupan sehari-hari lalu apakah selama ini kita menggunakan wawancara dengan tepat? Wawancara dikehidupan sehari-hari adalah berbincang dengan teman tetapi terdapat perbedaan antara wawancara dengan percakapan biasa. kalau wawancara digunakan apabila teman kita ingin bercerita mengenai masalahnya, dan kita menggunakan wawancara yang baik dan sopan. berbeda dengan percakapan biasa yang kita lakukan dengan teman apabila tidak ada masalah atau sekedar bercanda. jadi penggunaan wawancara dan percakapan biasa tergantung situasi.
23 Februari 2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar