Rabu, 10 Desember 2014

Adult Sexual Relationship (Agnes Aryanti)


     Dalam menjalin hubungan orang akan memberikan dan mendapatkan persahabatan, dukungan emosi atau bahkan dukungan ekonomi. Dalam hubungan sangat dibutuhkan komitmen. Tradisi kencan sudah muncul sebelum tahun 1970, biasanya laki-laki akan menjemput wanita kerumahnya, lalu bertemu dengan ayah dan ibunya untuk meminta ijin dan akan mengantarkan perempuan pulang kerumah kembali.
     Hidup dalam masyarakat multicultural membuat seseorang dapat menjalin hubungan dengan pasangan yang berbeda ras, agama maupun budaya. Hubungan berbeda ras tidak dapat selalu di terima oleh semua masyarakat. Saat ini banyak pasangan yang melakukan kohabitasi ( tinggal bersama tanpa ada ikatan pernikahan). Negara eropa barat merupakan Negara yang paling bisa menerima kohabitasi.
     Pada umumnya setiap pasangan menantikan, merencanakan, atau berharap akan menikah pada hidupnya. Ada penelitian yang mengatakan bahwa orang yang menikah akan hidup lebih bahagia, hidup lebih lama dibandingkan dengan orang yang tidak menikah atau dengan janda/duda.
     Dengan adanya anak akan dapat mempengaruhi kualitas dalam hubungan seseorang. Pasangan yang memiliki anak cenderung memiliki waktu luang dan waktu untuk meningkatkan hubungan dengan pasangan. Pada saat mempunyai anak level kepuasan hubungan rendah, dan terus menurun seiring dengan pertambahan anak, lalu akan meningkat kembali pada saat anak-0anak sudah tumbuh besar dan menikah. Hal ini bisa terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kurangnya waktu untuk pasangan dan rasa tanggung jawab untuk anaknya.
     Hubungan seksual sangat penting dalam setiap pernikahan. Individu yang selingkuh biasanya memiliki keinginan seksual, kurangnya kepuasan, dan adanya kesempatan untuk berselingkuh. Extramarintal affairs biasanya dimulai dengan kedekatan emosional dengan orang lain sehingga menimbulkan ketertarikan.
     Pasangan yang memutuskan untuk bercerai bisa disebabkan oleh banyak faktor, misalnya adanya contoh dari orang tua yang melakukan perceraian, menikah diusia muda, obat-obatan, alcohol, dan mempunyai anak terlalu cepat.

7 Des 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar