Minggu, 02 November 2014

Traditional Undiscovered (Rosalyah)

    Kodrat perempuan adalah hamil, melahirkan, merawat dan membesarkan anak. Tetapi banyak perempuan yang menunda kehamilan mereka atau tidak ingin melahirkan anak meskipun mereka dapat melakukannya. Namun, terdapat perempuan yang berusaha dengan sangat keras untuk melahirkan anak namun tidak juga diberikan oleh Tuhan yang Maha Esa. Hal itu bisa disebabkan oleh ketidak suburan yang dialami oleh pasangan, baik istri maupun suami. Bagaimana perasaan perempuan yang tidak dapat melahirkan anak? Mereka akan terus berusaha untuk mendapatkannya dengan melakukan segala cara.




     Sekarang ini sudah terdapat banyak sekali obat-obatan tradisional yang juga digunakan oleh pihak kedokteran untuk membantu proses pengobatan. Salah satunya adalah obat yang membantu meningkatkan level progesteron sehingga membantu kelangsungan kehamilan seorang perempuan yang memiliki tingkat progesteron rendah dan rentan mengalami keguguran. Selain itu, ada juga obat tradisional yang dipakai untuk membantu melancarkan ASI, membantu penderita endometriosis dalam proses penyembuhan, dan juga menurunkan level kolesterol. Penggunaan obat-obat tradisional dapat dilakukan dengan catatan, harus menemui dokter dan meminta saran dari dokter yang sudah ahli. Hal ini dikarenakan, bagaimanapun juga obat tradisional bisa saja memberikan efek samping yang tidak baik bagi kesehatan itu sendiri. Apalagi jika terjadi komplikasi penyakit yang menyebabkan bagian tubuh lainnya terganggu akibat penggunaan obat.

2 Nov 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar