Rabu, 10 Desember 2014

Sexual Image and Selling Sex (Agnes Aryanti)


     Kehidupan seseorang dipengaruhi oleh media seperti, majalah, tv, radio, koran, sampul buku, dan hal-hal lainnya yang mengandung informasi. sejak jaman dahulu manusia telah membuat gambaran tentang dirinya dan dunia sekitarnya. banyak ditemukan lukisan atau tulang binatang yang digunakan untuk menggambar bentuk manusia dan biasanya hampir semuanya tidak menggunakan pakaian atau bahkan telanjang. Kebanyakan gambaran seksual terbentuk dari sejarah yang memiliki tujuan spesifik, seperti mengaagungkan Tuhan, atau untuk mengkritik pemerintah atau agama. jadi sejarah seni erotis tidak bisa dikatakan pornografi dalam pengertian modern.
     kemunculan telivisi hanya meningkatkan taraf ketergantungan penduduknya pada media visual. Dengan menonton telivisi dapat mempengaruhi perilaku mereka. Periklanan adalah media modern dan pengaruhnya meliputi kehidupan modern. Penelitian menunjukan bahwa iklan memiliki efek mendalam pada cara anak-anak berfikir tentang dunia. hal ini dapat mempengaruhi cara mereka menentukan ide-ide mereka tentang seksualitas dan peran gender.
     Bentuk lain dari media yang belum kita bahas adalah internet, internet adalah media yang paling mudah digunakan dari anak-anak hingga orang tua. Dengan menggunakna internet orang-orang dapat dengan mudah mengakses informasi tentang pornografi. industri pornografi online berkembang dengan cepat dan jumlah situs porno meningkat hingga 18 kali lipat.
     prostitusi adalah melakukan hubungan seksual dengan imbalan uang, Mayoritas orang yang prostitusi itu mengatakan bahwa motivasi utama mereka untuk menjual diri adalah uang. Dengan menjual dirinya ia akan lebih mudah mendapatkan uang dari pada orang lain yang berkerja formal

7 Des 2014

Sexual Expression (Agnes Aryanti)


banyak hal yang dapat mempengaruhi seksual individu. pada bab sexual expression akan membahas tentang 3 aspek yang memiliki pengaruh paling besar, yaitu hormon, etnis, dan agama. hormon dan neutransmitter memiliki pengaruh yang besar pada tubuh manusia. testoteron dan estrogen merupakan hormon yang berpengaruh dalam perilaku sexual pada laki-laki maupun perempuan. Pengaruh etnis juga dapat berdampak pada perilaku seksual, frekuensi dari perilaku tersebut, sikap seksual dan komunikasi mengenai seks. religius dan keyakinan akan agama memiliki pengaruh terhadap perilaku seksual, individu yang memiliki tingkat religius memiliki sikap yang konservatif terhadap perilaku seksual.
The sexual response cycle in women ada 4 tahap, yang pertama excitrment yang diawali dengan vasocongestion yaitu meningkatnya aliran darah didaerah sekitar genital, payudara, dan keduanya. tahap plateau, puting wanita semakin mengeras, klitoris mulai tertarik dari clitoral hood selama 1 hingga 3 menit sebelum orgasme. tahap ini berlangsung selama 30 detik- 3 menit. tahap orgasm, terjadi pada akhir tahap plateau, aliran darah pada area pinggul akan menyebabkan orgasmic platform yaitu menebalnya dinding vagina paling dalam, ketika tekanan ini mencapai pada satu titik tertentu, maka otot sekitar rahim akan bereaksi menghasilkan kontraksi yang kuat. kontraksi yang kuat akan mendorong aliran darah yang terjebak dalam jaringan sehingga menghasilkan orgasme.lalu yang terakhir tahap Resolution, pada fase ini perempuan kembali ke kondisi yang sebelum terjadi stimulasi. The sexual respon cycle in man juga sama dengan wanita mempunyai 4 tahap yang sama.
Ada beberapa orang dewasa yang lebih memilih untuk tidak terlibat dengan perilaku seksual, sedangkan yang lain ada yang memilih untuk melakukan eksperimen dengan perilaku atau pasangan seksual. celibacy adalah keadaan seseorang yang tidak menikah, hidup melajang, dan pantang pada seks(misalny : karena agama, takut kekerasan fisik, pengalaman masa lalu, dan ingin menjaga dirinya untuk orang yang tepat).
fantasi seksual adalah salah satu bentuk paling umum untuk ekspresi seksual. orang yang tidak memilikio fantasi seksual kemungkinan lebih besar mengalami ketidakpuasan secara seksual dan disfungsi seksual. fantasi dapat membantu meningkatkan maturbasi, meningkatkan gairah seks, membantu seseorang mencapai orgasme, dan memungkinkan seseorang untuk menjelajahi berbagai kegiatan seksual lainnya. Foreplay sangat penting untuk memulai hubungan seksual. foreplay adalah langkah awal untuk melakukan seks, kegiatan ini sangat membantu menggugah gairah emosional wanita untuk melakukan seks.
Manual sex atau yang biasanya disebut dengan hand job merupakan salah satu aktivitas seksual, dimana seorang wanita mwnstimulasi alat kelamin pasangannya menggunakan tangan, hand job juga dapat dilakukan dengan pria itu sendiri. oral sex terbagi menjadi 2, yaitu cunnilingus(oral sex terhadap wanita) dan fellatio (oral sex terhadap laki-laki). terdapat banyak posisi dalam berhubungan seks, contohnya adalah men on top, famele on top, side by side, rear entry. sebagian pria dan wanita seiring bertambahnya usia berbagai perubahan fisik mempengaruhi fungsi seksual dan perilaku.

7 Des 2014

Rape and Sexual Assault (Agnes Aryanti)


     Aturan sosial dan budaya sering kali menganggap bahwa laki-laki lah yang harus memulai aktivitas seksual, bukan wanita. Departemen keadilan mendefinisikan pemerkosaan sebagai hubungan seksual yang dipaksakan dan mencangkup  pemakasaan psikologis dan fisik. Pemerkosaan menjadi salah satu kejahatan yang paling sering tidak di laporkan Karena korban merasa itu kejadian yang memalukan, rasa bersalah yang mendalam, dan tidak ingin orang lain mengetahuinya.
     Beberapa penyebab yang membuat seorang laki-laki memperkosa kerena penyakit mental, dorongan seksual yang tidak terkendali, dan karena efek meminum alcohol. Penyebab seseorang diperkosa adalah memakai baju yang tidak sopan, makeup yang berlebihan, dan berjalan sendirian pada malam hari. 
     Rape Trauma Syndrome (RTS) adalah 2 tahap stress respon yang dikarakteristik oleh fisik, psikologis, perilaku, masalah seksual, atau gabungan semuanya. RTS hampir serupa dengan posttraumatic stress disorder (PTSD). Pada tahap pertama adalah acute phase, kebanyakan korban merasa takut sendirian. Reaksi emosional lainnya adalah marah, cemas, depresi, kebingungan, terkejut, merasa bersalah, merasa dipermalukan dan menyalahkan diri sendiri. Pada tahap ke2 adalah long term reorganization, tahap ini melibatkan berfungsi kembalinya gaya hidup korban dan mulai memegang control.
     Pemerkosaan juga dapat terjadi pada seorang laki-laki. Pria yang menjadi korban biasanya tidak melaporkannya ke polisi karena takut akan diduga sebagai gay oleh orang lain. Korban pemerkosaan pada laki-laki biasanya masih muda sekitar umur 20 tahun.
       Child sexual abuse adalah perilaku seksual yang terjadi antara orang dewasa dan anak-anak dibawah umur. Posisi orang dewasa yang lebih dominan dan lebih tua lebih memungkinkan untuk memaksa anak kecil dalam aktivitas seksual.

7 Des 2014

Sexual Orientation (Agnes Aryanti)

   Orientasi seksual mengacu pada ketertarikan seseorang secara emosional, fisik, dan seksual. orientasi seksual dikatagorikan ke dalam 3 jenis, yaitu hiteroseksual, homoseksual, dan biseksual. Hitereksual merupakan ketertarikan pada lawan jenis. Homoseksual merupakan ketertarikan dengan sesame jenis. Biseksual merupakan ketertarikan terhadap lawan jenis dan sesama jenis. Perbedaan dalam orientasi seksual dapat disebabkan oleh genetic, hormone, urutan lahir, atau cirri-ciri fisik sederhana. Tetapi perbedaan orientasi seksual tidak hanya karena beberapa faktor di atas, faktor lingkungan juga sangat penting dalam orientasi seksual. 
     Ada penelitian yang memunculkan perdebatan tentang peran anak usia dini dalam perkembangan homoseksualitas adalah gender role nonconformity. Penelitian ini mengatakan bahwa anak laki-laki yang berperilaku sebagai perempuan lebih mungkin tumbuh menjadi gay dan anak perempuan yang berprilaku sebagai laki-laki lebih mungkin tumbuh sebagai lesbian.
    Teori perilaku menganggap homoseksualitas sebagai prilaku yang dipelajari, disebabkan oleh penguatan dan perilaku yang menyenangkan. Biasanya homoseksual bisa terjadi  yang disebabkan oleh adanya pengalaman yang buruk dan tidak menyenangkan oleh pasangan heteroseksual dan mendapatkan pengalaman yang menyenangkan dengan homoseksual, sehingga lebih memilih untuk homoseksual. Homoseksual adalah hasil dari interaksi yang komplek dari faktor biologis, psikologis dan sosial.

Pregnancy and birth (Agnes Aryanti)



     Tubuh kita secara biologis diprogam dalam banyak cara untuk membantu kehamilan terjadi. Misalnya, hasrat seksual wanita biasanya pada puncaknya selama ovulasi dan sebelum menstrulasi. Pada saat ovulasi plug lender di leher rahim menghilang sehingga memudahkan sperma untuk ke mulut rahim. Hampir semua wanita mengalami mual dan muntah pada awal kehamilan, hal ini disebabkan karena peningkatan estrogen dan progesterone selama kehamilan.
     Inferlitas didefinisikan sebagai ketidakmampuan untuk hamil atau menghamili setelah 1 tahun hubungan seksual. inferlitas memiliki dampak pada kesejahteraan (depresi, kecemasan, kemarahan, menyalahkan diri sendiri, rasa bersalah, frustasi dan takut). Pada wanita penyebab paling umum dari kesuburan adalah gangguan ovulasi, diblokir saluran telur, endometriosis, masalah uterus, atau kelebihan broids. Jika pada lelaki adalah masalah dengan produksi sperma.
     Untuk bisa hamil ada pasangan yang mencoba untuk meminum obat kesuburan untuk membantu mencapai kehamilan. Staple inseminasi adalah proses memasukan sperma ke saluran reproduksi wanita tanpa hubungan seksual. inseminasi adalah cara yang banyak dipilih oleh pasangan heteroseksual.
     Kehamilan wanita sebenernya berusia 40 minggu. Kondisi janin dapat di cek melalui stenography atau ultrasound. pada bulan pertama kehamilan jantung janin sudah mulai memompa darah. Pada minggu ke 15 adalah masa dimana janin sudah dapat terlihat wujudnya sebagai manusia. pada minggu ke 28-40 bayi mengalami pertumbuhan yang baik dan juga masa otot selama minggu-minggi ini, pada saat hamil wanita juga disarankan untuk berolahraga ringan dan tidak boleh untuk mengkonsumsi obat terlarang dan minum olkohol.
     Dalam beberapa budaya, seks selama kehamilan sangat disarankan karena diyakini bahwa sperma ayah sangat dibutuhkan dalam perkembangan untuk janin. Mendekati hari kelahiran biasanya wanita menjadi cemas, gelisah, dan bersemangat akan menyambut kehadiran bayi.

4 Des 2014

Adult Sexual Relationship (Agnes Aryanti)


     Dalam menjalin hubungan orang akan memberikan dan mendapatkan persahabatan, dukungan emosi atau bahkan dukungan ekonomi. Dalam hubungan sangat dibutuhkan komitmen. Tradisi kencan sudah muncul sebelum tahun 1970, biasanya laki-laki akan menjemput wanita kerumahnya, lalu bertemu dengan ayah dan ibunya untuk meminta ijin dan akan mengantarkan perempuan pulang kerumah kembali.
     Hidup dalam masyarakat multicultural membuat seseorang dapat menjalin hubungan dengan pasangan yang berbeda ras, agama maupun budaya. Hubungan berbeda ras tidak dapat selalu di terima oleh semua masyarakat. Saat ini banyak pasangan yang melakukan kohabitasi ( tinggal bersama tanpa ada ikatan pernikahan). Negara eropa barat merupakan Negara yang paling bisa menerima kohabitasi.
     Pada umumnya setiap pasangan menantikan, merencanakan, atau berharap akan menikah pada hidupnya. Ada penelitian yang mengatakan bahwa orang yang menikah akan hidup lebih bahagia, hidup lebih lama dibandingkan dengan orang yang tidak menikah atau dengan janda/duda.
     Dengan adanya anak akan dapat mempengaruhi kualitas dalam hubungan seseorang. Pasangan yang memiliki anak cenderung memiliki waktu luang dan waktu untuk meningkatkan hubungan dengan pasangan. Pada saat mempunyai anak level kepuasan hubungan rendah, dan terus menurun seiring dengan pertambahan anak, lalu akan meningkat kembali pada saat anak-0anak sudah tumbuh besar dan menikah. Hal ini bisa terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kurangnya waktu untuk pasangan dan rasa tanggung jawab untuk anaknya.
     Hubungan seksual sangat penting dalam setiap pernikahan. Individu yang selingkuh biasanya memiliki keinginan seksual, kurangnya kepuasan, dan adanya kesempatan untuk berselingkuh. Extramarintal affairs biasanya dimulai dengan kedekatan emosional dengan orang lain sehingga menimbulkan ketertarikan.
     Pasangan yang memutuskan untuk bercerai bisa disebabkan oleh banyak faktor, misalnya adanya contoh dari orang tua yang melakukan perceraian, menikah diusia muda, obat-obatan, alcohol, dan mempunyai anak terlalu cepat.

7 Des 2014

STI dan HIV (Agnes Aryanti)

  Pada pertemuan kali ini membahas tentang sexual transmitted infections and HIV?AIDS. pada bab ini banyak membahas tentang infeksi menular seksual (IMS), yang tersebar melalui aktivitas seksual yang diakibatkan oleh berhubungan seksual dengan orang lain tanpa menggunakan kondom dan melakukan oral seks, melakukan hubungan seksual dengan pasangan yang memiliki banyak pasangan.
     Infeksi ektoparasit disebabkan oleh parasit yang hidup dipermukaan kulit. Ada 2 infeksi ektoparasit yang menular seksual, yaitu public lice (kutu kemaluan) dan scrabies (kudis). Ada infeksi yang disebabkan oleh bakteri yaitu gonore, sifilis, klamadia, chancroid, dan varietas. Banyak penyakit yang dibahas pada bab ini, penyakit-penyakit ini menyerang kelamin pria dan wanita yang sebagian besar disebabkan oleh pergaulan yang tidak baik, sering berganti-ganti pasangan.
     HIV adalah penyakit yang menyerang kekebalan tubuh. Penderita HIV dapat menularkannya ke pasangannya memalui hubungan seksual. bagi ibu yang menderita HIV dan sedang mengandung tidak akan menularkan ke bayinya jika proses melahirkannya dengan cara operasi sesar. Ibu yang mengandung tidak boleh melihirkan normal dan memberikan susu asi karena akan menularkan anaknya. Penderita HIV harus merubah pola hidup menjadi lebih baik dan bersih.

2 Nov 2014