Rabu, 12 November 2014

Fantasi Seksual (Yohana Pratama)

Haiii, teman-teman…  sampai saat ini fantasi seksual cukup agak membingungkan antara boleh dan tidak boleh untuk dilakukan… nah, kalau menurut kalian bagaimana??? Mungkin sebelum itu kita bahas dulu yuk tentang fantasi seksual..

Fantasi seksual adalah salah satu bentuk yang paling umum dari ekspresi seksual. Menurut Freud, orang-orang merasa puas secara seksual walaupun hanya dengan berfantasi tentang seks, yang saat ini banyak peneliti percaya bahwa tidak hanya fantasi seksual yang normal dan sehat,tetapi hal tersebut mungkin menjadi kekuatan pendorong dibalik seksualitas seseorang. Selain itu, telah ditemukan bahwa mereka yang tidak memiliki fantasi seksual kemungkinan lebih besar mengalami ketidakpuasan secara seksual dan disfungsi seksual. Pada umumnya, baik pria maupun wanita biasanya menggunakan fantasi seksualnya selama perilaku seksual dan pada waktu lain,meskipun laki-laki cenderung lebih sering memiliki fantasi seksual. Namun, telah ditemukan juga bahwa pria lebih memiliki kognisi seksual/pikiran tentang seks dibandingkan wanita. Selain itu, adapula riset yang dilakukan Ohio State University terhadap mahasiswi berusia 18-25 tahun. Dan hasil riset tersebut menunjukkan bahwa wanita memikirkan seks 18,6  kali dalam sehari atau setiap 51 menit. Sementara, pria dua kali lebih sering dari wanita. Pria membayangkan bercinta 34,2 kali dalam sehari atau setiap 28 menit. Fantasi seksual dapat membantu meningkatkan masturbasi,meningkatkan gairah seksualmembantu seseorang mencapai orgasmedan memungkinkan seseorang untuk menjelajahi berbagai kegiatan seksual lainnya.



Ada perbedaan antara fantasi seksual pada pria dan wanita. Wanita menggunakan fantasi seksual secara teratur dan menggunakannya untuk meningkatkan gairah seksual, harga diridanminat seksualatau untuk menghilangkan stres. Fantasi seksual pada wanita cenderung lebihromantis dan emosional daripada laki-laki dan mencakup lebih pada sentuhanperasaanresponpasangandan suasana. Lima fantasi seksual yang paling umum untuk wanita yaitu seks dengan pasangan saat ini, menghidupkan kembali pengalaman seksual masa lalu, terlibat dalam posisi seksual yang berbedaberhubungan seks di kamar selain kamar tidur dan seks di lantai yang diberi karpet. Penelitian menemukan bahwa kualitas hubungan mempengaruhi isi dari fantasi seksual. Selain itu, fantasi di kemudian hari dapat membantu wanita mengalami gairah seksual dan orgasme. Penelitian juga telah menunjukkan bahwa usia tidak berhubungan dengan jenis fantasi seksual yang dimiliki seseorang, sehingga fantasi seksual umumnya juga biasa digunakan oleh wanita yang lebih tua. Oiyah, wanita yang lesbian dan bisexual juga menggunakan fantasi seksual.



Sedangkan, fantasi seksual pada pria cenderung lebih aktif dan agresif dibandingkan dengan wanita. Pria lebih sering berfantasi seksual dengan menggunakan gambar visual sehingga dapatbergerak cepat untuk melakukan tindakan seksual dan fokus pada pasangan yang dibayangkansebagai objek seksFantasi seksual pada pria umumnya mencakup membayangkan bagian tubuh,tindakan seksual tertentu, seks berkelompok, berhubungan dengan banyak wanita, dan hubungan seksual yang kurang romantisLima fantasi seksual yang paling umum untuk pria yaitu posisiseksual yang berbeda, memiliki pasangan yang agresif, mendapatkan oral seksberhubungan seks dengan pasangan barudan berhubungan seks di pantai. Fantasi seksual ini digunakan oleh priaheteroseksualhomoseksual maupun biseksualUntuk pria gay dan biseksualfantasi seksual yang umum adalah menerima seks oral yang secara manual dirangsang oleh pria lain, terlibat dalamhubungan seks analdan mencium bibir pria lain.

Nah, teman-teman, boleh atau tidak boleh melakukan fantasi seksual itu kembali lagi pada penilaian pribadi masing-masing. Hanya bagi yang belum menikah lebih baik mengikuti kegiatan-kegiatan yang bermanfaat daripada hanya fokus tentang seks karena semakin lama dan semakin sering seseorang berpikir tentang seks, maka kemampuan otak akan semakin menurun. Selain itu, apabila semakin lama dan semakin sering berpikir tentang seks akan membuang-buang waktu saja..

2 Nov 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar